Stormy Studio adalah studio animasi Indonesia yang sepenuhnya berfokus pada pengembangan Intellectual Property (IP) internal. Berdiri sejak 2011, kami mengambil langkah berani pada 2026 untuk keluar dari zona nyaman dan membangun studio yang berdikari, sebuah capaian yang hingga kini hanya berhasil dilakukan oleh kurang dari 20% studio animasi di Indonesia. Dengan pengalaman lebih dari satu dekade, tim profesional berstandar tinggi, sistem kerja yang sehat, serta konsistensi penuh menggunakan software open-source, Stormy Studio hadir bukan sekadar sebagai studio animasi, tetapi sebagai pondasi bagi masa depan industri animasi Indonesia yang kuat, mandiri, dan berkelanjutan.
Stormy Studio telah menerima berbagai penghargaan kreatif sebagai pengakuan atas kualitas, inovasi, dan kekuatan penceritaan yang kami bangun. Setiap apresiasi menjadi penanda perjalanan kami dalam mengembangkan karya dan Intellectual Property (IP) yang lahir dari visi jangka panjang, serta diakui di tingkat nasional maupun internasional.
IP Showcase
Kami dengan bangga mengembangkan Intellectual Property orisinal yang dirancang dengan tujuan, visi, dan komitmen terhadap penceritaan yang berumur panjang.
Setiap IP Stormy Studio dibangun bukan untuk tren sesaat, tetapi sebagai fondasi semesta cerita yang dapat tumbuh lintas medium dan generasi.
Creative Tools We Use
Sebagai studio IP yang menjunjung tinggi kemandirian dan etika berkarya, Stormy Studio secara konsisten menggunakan software open-source dan berlisensi resmi. Pilihan ini memastikan proses produksi yang berkelanjutan, bertanggung jawab, dan selaras dengan nilai jangka panjang dalam pengembangan IP.
Berikut adalah beberapa perangkat utama yang menopang proses produksi kami:
Operating Systems We Trust
Stormy Studio berkomitmen menggunakan 100% sistem operasi legal sejak awal berdiri. Kami mengandalkan platform open-source dan sistem berlisensi resmi sebagai tulang punggung alur kerja, karena kemandirian teknologi adalah bagian dari kemandirian kreatif dalam membangun IP.
Those Who Trust Us
Selama bertahun-tahun, Stormy Studio telah dipercaya oleh beragam klien dan mitra kreatif, baik di dalam maupun luar negeri. Dari brand global hingga studio dan startup yang sedang bertumbuh, setiap kolaborasi kami jadikan ruang pembelajaran dan penguatan pengalaman, yang kini menjadi modal penting dalam mengembangkan Intellectual Property internal Stormy Studio.